Monday, March 13, 2017
Nugget Homemade Ayam Wortel
Nugget Homemade Ayam Wortel
Saya lebih senang membuat nugget sendiri, karena saya bisa memastikan bahan-bahan apa saja yang ada dalam nugget. Saya bisa memperbanyak ayamnya dan tentu saja tidak menggunakan penyedap rasa ataupun pengawet makanan. Jadi, membuat nugget sendiri insyaallah lebih sehat.
Bahan & Bumbu:
500 gram daging ayam filet, blender
3 buah wortel serut kasar
6 buah bawang putih, sangrai sebentar, parut atau haluskan
1 seledri, rajang halus
1 bawang pre, rajang halus
2 butir telur
2 sdm tepung maizena
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
4 sdm oatmeal havermut
5 sdm mayonaise
Untuk lapisan permukaannya:
2 butir telur, kocok lepas
tepung oatmeal havermut secukupnya
Cara:
1. Campur semua bahan & bumbu. Aduk sampai rata
2. Masukkan dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti, jika tidak punya kertas, lapisi dengan sedikit margarin dan tepung terigu
3. Kukus 1 jam
4. Keluarkan dari kukusan
5. Diamkan 10 menit
6. Potong-potong
7. Lapisi dengan telur
8. Lapisi dengan oatmeal
Modifikasi dari resep: Nugget ayam JTT
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Kapan2 bikin ini ah
ReplyDelete