Thursday, June 30, 2011

Kue Pisang Ambon


Punya banyak pisang ambon yang sangat matang, kalau dibiarkan beberapa hari lagi pasti busuk. Enaknya dibuat apa ya? Ingin membuat kue pisang, tapi tidak punya pengembang kue. Hmmm, akhirnya jadilah kue pisang yang rasanya legit dan teksturnya mirip kue lumpur

Kue Pisang Ambon


4 buah pisang ambon, hancurkan
2 buah pisang susu, iris bundar-bundar
120 ml minyak sayur
120 gram gula pasir
1/2 sdt bubuk jahe
1/2 sdt bubuk kayu manis
1/2 sdt garam
2 butir telor
220 gram tepung terigu, ayak
20 ml susu cair
1/2 sdt margarin untuk mengolesi loyang bagian dasar


1. kocok dengan mixer: gula, telor, sampai kental berjejak. kecepatan mixer 3
2. masukkan: terigu, kocok dengan mixer kecepatan 1
3. masukkan: minyak sayur sedikit demi sedikit, lalu jahe, kayu manis, garam, pisang ambon, susu, aduk dengan spatula atau kocok dengan mixer kecepatan 1
4. setelah semua tercampur merata, tuangkan ke dalam loyang yang dasarnya telah dioles margarin
5. letakkan irisan pisang susu di atas adonan kue
4. oven 60 menit